Peta Administrasi Kelurahan Pakintelan



LATAR BELAKANG

Peta administrasi wilayah telah menjadi unsur yang akrab dan terintegralisasi di Kantor Pemerintah Kelurahan Pakintelan, melalui penyajiannya yang cukup teliti dan terstruktur. Peta tersebut menggambarkan secara komprehensif distribusi infrastruktur/fasilitas serta batasan-batasan administratif wilayah yang bersangkutan. Meskipun begitu, fokus pada penyegaran informasi peta menampakkan keterbatasannya, karena pembaruan data peta terakhir dilakukan pada tahun 2015. Membaharui/upda

ting peta administrasi wilayah merupakan aspek yang dinilai penting, mengingat adanya perubahan multifaset dalam berbagai hal seperti perubahan wilayah administratif pada tingkat RT, perkembangan fasilitas umum dan sosial, perubahan jaringan jalan, perbedaan tata guna lahan serta berbagai aspek lainnya.

Oleh karena itu, pembuatan Peta Administrasi Kelurahan Pakintelan menjadi hal yang mendesak, sehingga perlu dilakukan sesegera mungkin—terutama dalam pembaruan data peta mengenai distribusi/sebaran aksesbilitas fasilitas umum dan sosial, batas administrasi serta perhubungan dari seluruh wilayah Kelurahan Pakintelan. Adanya pembaruan data dari Peta Administrasi Kelurahan Pakintelan diharapkan mampu menjadi sarana bagi para perangkat desa dalam melakukan monitoring perkembangan wilayahnya, sedangkan bagi masyarakat umum sendiri mampu dimanfaatkan sebagai sarana edukasi dan pemenuhan informasi yang dapat diakses secara bebas. Selain itu, pembaruan data tersebut juga berfungsi dalam menjaga akurasi dan relevansi informasi serta mendukung dalam berbagai aspek, baik pembangunan wilayah maupun pelayanan publik.

ISI BAHASAN

Peta Administrasi Wilayah Kelurahan Pakintelan merupakan visualisasi keruangan spasial yang merepresentasikan pembagian administratif dari keseluruhan Kelurahan Pakintelan. Selain memuat informasi mengenai batas-batas administrasi—batas kecamatan, batas kelurahan dan batas RW—peta tersebut juga berisikan sebaran aksesbilitas fasilitas baik fasilitas umum maupun fasilitas sosial. Informasi mengenai perhubungan, seperti jaringan jalan dan sungai, pun menjadi salah satu aspek yang termuat dalam peta tersebut.

Peta tersebut menggunakan datum WGS 1984 dengan sistem proyeksi UTM Zone 49 S. Adapun data yang digunakan dalam pembuatannya, yaitu Data Batas Administrasi Kota Semarang Tahun 2023, Data Administrasi Kecamatan Gunungpati Tahun 2023, Data Jaringan Jalan Kelurahan Pakintelan Tahun 2023, Data Sungai Kelurahan Pakintelan dan Data Fasilitas Umum serta Sosial Kelurahan Pakintelan.

MANFAAT

Peta Administrasi Wilayah Kelurahan Pakintelan memberikan gambaran visual yang akurat, lengkap, jelas dan teliti mengenai struktur administrasi dari keseluruhan wilayah di Kelurahan Pakintelan. Adanya pembuatan peta administrasi wilayah dengan updating sumber data terbaru pun mampu mendukung transparansi dalam pemerintahan dan memastikan bahwa informasi mengenai administratif wilayah tersedia untuk masyarakat umum serta mudah diakses secara bebas oleh publik. Bagi perangkat desa maupun pemerintah, peta tersebut memiliki fungsi dalam perencanaan pembangunan dan pengembangan wilayah, pengaturan pelayanan publik, pengelolaan kualitas infrastruktur/fasilitas dan lain sebagainya.